Minggu, 07 April 2013

Cara Mengganti icon pada Adress Bar Blogger

Bagi sobat yang ingin mengganti icon pada adress bar blog, saya akan memberi tutorialnya. Tidak terlalu susah kok. Lumayan simpel. 

Sebelum ke caranya, pilih gambar yang berbentuk bujur sangkar (persegi) dan ukuran max. 100x100 asalkan iconnya bujur sangkar. Untuk itu, gambar yang ingin dijadikan icon diimport dahulu di Favicon agar gambar tersebut menjadi model icon. Sekarang, berikut langkahnya:


1. Login ke blogger sobat.
2. Klik Tata Letak.
3. Klik Edit di kotak bertuliskan favicon.





4. Klik Browse dan pilih gambar yang diinginkan.

Nah, setelah itu tunggu beberapa saat, nanti icon pada adress bar blogger sobat akan keganti dengan sendirinya. Selamat mencoba!


Tidak ada komentar:

Posting Komentar