Kamis, 18 April 2013

Games-games Unik di Google Doodles

Kalian pasti tahu Google kan? Sekarang saya akan membahas mengenai Google tepatnya Doodlesnya Google. Di dalam Googles Doodles terdapat game-game unik dapat kita mainkan secara gratis. Berikut game-gamenya:


1. Snake Games









Dalam rangka perayaan Hari Raya Imlek, Google meluncurkan doodles bertema Tahun Baru Cina. Di doodles tersebut terdapat permainan yang serupa dengan permainan di HP Nokia yaitu Snake Games. Permainan ini cukup sederhana. Sobat tinggal menekan tombol panah atas, bawah, kiri, dan kanan untuk menggerakkan ular di doodles tersebut untuk mendapatkan makanan sampai ular tersebut kecapaian.




2. Pacman










Kalian tahu pacman? Yup, pacman sudah tidak asing lagi bagi kita termasuk gamers yang mengoleksi game-game lama/abad 19. Dalam rangka Ulang Tahun ke-30, Google meluncurkan doodles bertema Pacman. Cara memainkannya cukup mudah, klik insert coin, tunggu loading sampai selesai. Untuk menggerakkan pacman, kita tinggal menekan tombol panah atas, bawah, kiri, dan kanan. Aturan permainannya seperti main pacman biasanya (susah jelasinnya ^_^).

-> KLIK DI SINI UNTUK MENCOBA <-



3. Soccer










Doodles ini diluncurkan oleh Google pada 2012, kalau tidak salah doodles tersebut diluncurkan bertepatan pada Olympic London 2012 (Saya kurang tahu:D). Di doodles ini, kalian akan menjadi kiper dan menahan tendangan dari kicker. Caranya cukup sederhana yaitu untuk untuk menggerakkan kiper menggunakan tombol panah kiri dan kanan, dan untuk melompat klik spasi. Jika kita menahan satu tendangan, kita mendapatkan 1 skor. Semakin banyak skor kita, semakin cepat tendangan dari kicker.

-> KLIK DI SINI UNTUK MENCOBA <-


4. Hurdles









Dalam rangka Olympic London 2012, Google meluncurkan doodles bertema olahraga yaitu Hurdles. Cara memainkannya cukup mudah yaitu sobat menggerakkan tombol panah kanan dan kiri bergantian terus menerus secara cepat untuk berlari. Tombol spasi untuk meloncat.

-> KLIK DI SINI UNTUK MENCOBA -<

Sebenarnya sih, masih banyak doodles unik lainnya dapat dimainkan. Tapi, sekian dulu aja pos dari saya. Terima kasih telah berkunjung :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar